Laju Pertumbuhan Dan Tingkat Efisiensi Pemeliharaan Ternak Ayam Kampung Super Terhadap Penambahan Pakan Non Konvensional Growth Rate and Efficiency Rate of Livestock Keeping Chicken Kampung Super Toward Addition Non Conventional Feed

Nur Prabewi Prabewi, Junaidi Pangeran Saputra

Abstract


Pemanfaatan sifat keunggulan ternak ayam kampung super dalam adaptasi lingkungan , bahan pakan , ketahanan terhadap penyakit dan kemampuan mengkonversi pakan sederhana yaitu formula pakan yang sebagian besar berasal dari bahan pakan non konvensional terhadap laju pertumbuhan dan performan ayam kampung super. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Laju Pertumbuhan dan Tingkat Effisiensi Pemeliharaan Ternak Ayam Kampung Super Terhadap Penambahan Pakan Non Konvensional. Alat dan bahan yang digunakan dalam kegiatan penelitian kandang penelitian 6 unit terbagi menjadi 16 petak dan perlengkapannya, ayam kampung super sebanyak 80 ekor, 2). Desinfektan, 3). Bahan pakan yang terdiri dari konsentrat BR 2, jagung kuning giling, tepung ikan, bekatul, garam secukupnya dan pakan non konvensional yaitu tepung daun singkong dan isi rumen. Metode pengambilan data penelitian dilaksanakan selama 8 minggu dari ternak ayam perlakuan sebanyak 80 ekor dengan parameter yang diamati adalah konsumsi pakan, bobot badan, konversi pakan Persentase karkas. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari 4 perlakuan dengan pengulangan sebanyak 4 kali adalah P0 : Ransum ( Bekatul20 % + Jagung 55 % + Tepung Ikan 25 % ) tanpa penambahan pakan non konvensional 0%, P1 : Ransum +Tepung daun singkong 15 % ,P2 : Ransum + Tepung isi rumen sapi 15 %, P3 Ransum +Tepung isi rumen sapi 7,5 % + Tepung daun singkong 7,5 %. Metode analisis data dianalisis menggunakan Analyses Of Variance (ANOVA), bila terdapat perbedaan maka diuji lanjut menggunakan metode Duncan’s New Multeple Rage Test (DNMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan bahan pakan konvensional pada ayam kampung super memberikan hasil yang berbeda nyata sangat nyata (P<0,01) terhadap konsumsi pakan dan memberikan hasil yang berbeda nyata nyata (P<0,05) terhadap bobot badan akhir, FCR, persentase karkas. Kesimpulan adalah Penambahan bahan pakan tepung daun singkong 7.5 % dan tepung isi rumen 7.5 % menghasilkan konsumsi 7893.75 gram/ekor, bobot badan akhir 2104.6 gram/ekor dan persentase karkas 76.25 % merupakan laju pertumbuhan tertinggi, serta menghasilkan angka FCR yang lebih kecil atau tingkat efisiensi tertinggi dibanding dengan perlakuan lainnya.

 


Keywords


Bahan Pakan Non Konvensional; Ayam Kampung Super; Laju pertumbuhan; Tingkat Efisiensi.

Full Text:

PDF PDF

References


Agus, Ali. 2007. Membuat Pakan Ternak Secara Mandiri. PT Citra Aji Pratama, Yogyakarta.

Anggorodi, R, 1990. Ilmu Makanan Ternak. PT. Gramedia, Jakarta.

Cahyono B. 2011. Ayam Buras Pedaging, Cetakan Pertama, Penebar Swadaya Jakarta

Fadilah.R. dan Fatkhuroji, 2013. Memaksimalkan Produksi Ayam Ras Petelur.AgroMedia Pustaka. Jagakarsa,Jakarta.

Handoko B, 2011. Beternak Ayam Kampung, Dafa Publising, Jakarta.

Kholis S dan Sarwono B. 2013.Ayam Elba Kampung Petelur Super. Penebar Swadaya. Jakarta.

Krista.B dan Harianto.B, 2012. Petunjuk Praktis Pembesaran Ayam Kampung Pedaging. Penerbit Agromedia Pustaka. Jagakarsa, Jakarta.

Marjuki. A. (2012), Metode Cara Pembuatan Pakan Unggas. Httr// www. Ternak Ayam Kampung Cem/2012/11/ diakses tgl 5 Nopember 2012.

Murtijo, Bambang Agus. 1987. Pedoman Meramu Pakan Unggas. Kanisius, Yogyakarta.

Nawawi dan Nurrohmah, 2003. Ransum Ayam Kampung. Swadaya, Jakarta.

Nuroso, 2011. Ayam Kampung Pedaging Hari Per Hari. Penebar Swadaya, Bogor.

Parakkasi, A. 2006. Ilmu Nutrisi dan Makanan Ternak. Monograstrik. Universitas Indonesia, Jakarta.

Rasyaf, M. 2013. Beternak Ayam Kampung. Cetakan 3 Penebar Swadaya, Jakarta.

Retnani,Yuli. 2013. 6 Kunci Sukses Beternak Ayam Kampung Penebar Swadaya. Jakarta.

Retnani,Yuli.2002. Proses Produksi Pakan Ternak Ghalia Indonesia, Bogor

Sarwono B, 2011. Beternak Ayam Buras, Cetakan 33, Penebar Swadaya Jakarta.

Siawlielie, 2012. Garam http://siauwlielie.tripod.com/art_0003.htm. Diakses tanggal 9 Maret 2013.

Steel R. G. and J. H. Torrie, 1991. Prinsip dan Prosedur Statistika. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.

Sudaryani.T dan Santoso.H, 2011. Panduan Lengkap Ayam. Penerbit Penebar Swadaya. Jakarta.

Sujionohadi K. dan Setiawan A.I, 2013. Ayam Kampung Petelur, Cetakan ke 33, Penebar Swadaya, Jakarta.

Widodo,W.2004. Bahan Pakan Unggas Konvensional Http// www. Pakan Unggas/2013/02/ diakses tgl 15 Februari 2013.

Yahya M dan Hidayat T. 2013. Beternak Ayam Kampung Di lahan

Sempit,Infra Pustaka

Yaman A. 2011. Ayam Kampung Unggul 6 Minggu Panen, Cetakan ke II Penebar Swadaya Jakarta.




DOI: https://doi.org/10.36626/jppp.v14i26.26

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Pengembangan Penyuluhan Pertanian Bidang Ilmu-Ilmu Peternakan



Jurnal Pengembangan Penyuluhan Pertanian

 

UPPM Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan Yoma)

Jl.Magelang Kopeng Km7, kotak pos 152, Tegalrejo Magelang 56101
Telp. 0293-364188, Fax 0293-364188.