Pemanfaatan Soybean Oligosaccharides Dari Bungkil Dan Kulit Kedelai Terhadap Ketahanan Tubuh Ayam Broiler (Utilization Of Soybean Oligosaccharides Derived From Soybean Meal And Soybean Hull On Immune Responses In Broiler Chickens)
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan soybean oligosaccharides dari bungkil dan kulit kedelai dalam ransum terhadap bobot relatif bursa fabricius, bobot relatif limpa, rasio heterofil limfosit, dan pertambahan bobot badan ayam broiler. Ternak yang digunakan dalam penelitian adalah ayam broiler strain Lohman sebanyak 160 ekor umur 7 hari dengan bobot badan awal 112, 24 ± 6,70 g. Penelitian 48 Pemanfaatan Soybean Oligosaccharides dari Bungkil dan Kulit Kedelai Terhadap Ketahanan Tubuh
Ayam Broiler menggunakan rancangan acak lengkap dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan menggunakan soybean oligosaccharides dalam bentuk ekstrak dari bungkil kedelai(EBK) dan ekstrak kulit kedelai(EKK) meliputi T0 (kontrol), T1 (EBK 0,15%), T2 (EBK 0,3%), T3 (EKK 0,15%), dan T4 (EKK 0,3%). Parameter yang diukur meliputi bobot relatif bursa fabricius, bobot relatif limpa, nilai rasio heterofil limfosit, dan pertambahan bobot badan. Data dianalisis varians dan dilanjutkan dengan uji Wilayah Ganda Duncan. Hasil penelitian
menunjukan bahwa penambahan soybean oligosaccharide dalam bentuk ekstrak kulit kedelai maupun bungkil kedelai tidak berpengaruh nyata terhadap bobot relatif organ limfoid, tetapi berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap rasio heterofil limfosit dan pertambahan bobot badan ayam broiler. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan soybean oligosaccharides dari bungkil kedelai maupun kulit kedelai mampu mempertahankan kondisi kesehatan dilihat dari bobot organ limfoid yang normal dan menurunkan rasio heterofil limfosit. Soybean oligosaccharides dari bungkil kedelai taraf 0,3% menghasilkan pertambahan bobot badan yang terpenuhi.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Adriyana, L. 2011. Suplementasi selenium dan vitamin E terhadap kandungan MDA, gsh-px plasma darah dan
bobot organ limfoid ayam broiler yang diberi cekaman panas. Skripsi. Departemen Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan, Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor.
Daud, M., W.G. Piliang, K.G. Wiryawan, dan A. Setiyono. 2009. Penggunaan prebiotik oligosakarida ekstrak tepung buah rumbia (Metroxylon sago rottb) dalam ransum terhadap
performan ayam pedaging. Agripet. 9 (2) : 15-20.
Haryati, T dan Supriyati. 2010. Pemanfaatan senyawa oligosakarida dari bungkil kedelai dan ubi jalar pada ransum ayam pedaging. JITV. 15 (4) : 253-260.
Haryati,T., K. Suprijati, dan I.W.R. Susana. 2010. Senyawa oligosakarida dari bungkil kedelai dan ubi jalar sebagai prebiotik untuk ternak. Balai Penelitian Ternak Bogor. Seminar Nasional Teknologi Peternakan Dan Veteriner. Hal: 511- 518.
Jamilah, N. Suthama, dan L.D. Mahfudz. 2013. Performa produksi danketahanan tubuh broiler yang diberi pakan step down dengan penambahan asam sitrat sebagai acidifier. JITV. 18 (4) : 251-257.
Kusnadi, E. 2009. Perubahan malonaldehida hati, bobot relatif
bursa fabricius dan rasio 52 Pemanfaatan Soybean Oligosaccharides dari Bungkil dan Kulit Kedelai Terhadap Ketahanan Tubuh Ayam Broiler
heterofil/limfosit (H/L) ayam broiler yang diberi cekaman panas.
Med.Pet.32 (2): 81-87.
National Research Council. 1994. Nutrient Requirements of Poultry. 9th Revised Ed. National Academic
Press, Wahington DC.
Rokhmana, L.D., I. Estiningdriati, dan W. Murningsih. 2013. Pengaruh penambahan bangle (Zingercassumunar) dalam ransum terhadap bobot absolut bursa fabrisius dan rasio heterofil limfosit ayam broiler. J. Trop. Anim. Agric. 2 (1) : 362-369.
Zdunczyk, Z., J. Jankowski, J. Juśkiewicz, A. Lecewicz, andB. Slominski. 2011. Dietary Content and Gastrointestinal Function of Soybean Oligosaccharides in Monogastric Animals. Institute of Animal Reproduction and Food Research of the Polish Academy of
Sciences, Olsztyn.
DOI: https://doi.org/10.36626/jppp.v13i23.115
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Jurnal Pengembangan Penyuluhan Pertanian
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Pengembangan Penyuluhan Pertanian
UPPM Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan Yoma)
Jl.Magelang Kopeng Km7, kotak pos 152, Tegalrejo Magelang 56101
Telp. 0293-364188, Fax 0293-364188.