slot gacor
Persepsi Petani Terhadap Penyuluhan Pembuatan Krim Masker Kefir dengan Penambahan Bubuk Kopi | Akbarrizki | Jurnal Penelitian Peternakan Terpadu

Persepsi Petani Terhadap Penyuluhan Pembuatan Krim Masker Kefir dengan Penambahan Bubuk Kopi

Muzizat Akbarrizki, Akimi Akimi, Ida Wahyuni, Nuryanto Nuryanto

Abstract


Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 2 Maret 2020 sampai dengan 2 Mei 2020 di Desa Pandean Kecamatan Ngablak Kabupaten Magelang. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi petani terhadap inovasi pembuatan krim masker kefir dengan penambahan bubuk kopi dan menganalisis pengaruh umur, pendidikan serta pengalaman beternak terhadap inovasi pembuatan krim masker kefir dengan penambahan bubuk kopi di Desa Pandean. Sampel yang digunakan adalah seluruh anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) Mustika Sari yang berjumlah 30 orang. Metode pengambilan sampel dengan menggunakan metode sensus. Desain kajian menggunakan ‘One-shot Case Study’ dengan memberikan perlakuan pada responden kemudian mengobservasi hasil melalui wawancara. Persepsi petani dihitung dengan menggunakan skala likert yang dilihat dari karakteristik inovasi berupa keuntungan, kesesuaian, kerumitan, dapat dicoba dan dapat diamati. Perhitungan pengaruh umur, pendidikan dan pengalaman menggunakan statistik model regresi linier berganda. Diperoleh hasil yang menunjukan bahwa persepsi petani terhadap inovasi pembuatan krim masker kefir dengan penambahan bubuk kopi adalah setuju dengan nilai sebesar 2127. Selanjutnya uji regresi linear berganda menunjukan bahwa umur dan pendidikan yang berpengaruh sangat signifikan (p<0,05), sedangkan pengalaman beternak berpengaruh tidak signifikan (p>0,05) terhadap inovasi pembuatan krim masker kefir dengan penambahan bubuk kopi.


Keywords


Persepsi, Krim Masker Kefir, Susu Sapi, Desa Pandean.

Full Text:

PDF

References


Aprilia, A. A. 2013. Antimicrobial and antioxidant activities of microwave assisted extracts from coffee ground residue in Chiang rai province, Thailand [Skripsi]. Bogor (ID) : Institut Pertanian Bogor.

Arikunto, S. 2012. Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan Praktik. Rineka Cipta: Jakarta.

Chen, M.J., Liu, J.R., Sheu, J.F., Lin, C.W., Chuang, C.L. (2006). Study on Skin Care Properties of Milk Kefir Whey. AsianAust. J. Anim. Sci.. (6), 905-908.

Erythrina., Rit I., dan Agus M,. 2013. Kajian Sifat Inovasi Komponen Teknologi Untuk Menentukan Pola Diseminasi Pengelolaan Tanaman Terpadi Padi Sawah. Balai Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, Bogor.

Fitriza, Y.T. 2012. Analisis Pendapatan dan Persepsi Peternak Plasma Terhadap Kontrak Perjanjian Pola Kemitraan Ayam Pedaging Di Provinsi Lampung. Buletin Peternakan Vol. 36(1): 57-65. Lampung. Ghotra

Ide, P. 2008. Health Secret of Kefir, Menguak Keajaiban Susu Asam untuk Penyembuhan Berbagai Penyakit. PT. Elex Media Kompotindo. Jakarta.

Indraningsih dan Kurnia S. 2011. Pengaruh Penyuluhan Terhadap Keputusan Petani dalam Adopsi Inovasi Teknologi Usahatani Terpadu. Jurnal Agro Ekonomi, Volume 29 No.1.

Irsa, R. 2017. Persepsi Petani dan Efektifitas Kelompok Tani dalam Program Upsus Pajale di Kecamatan Banjar Baru Kabupaten Tulang Bawang. Skripsi. Fakultas pertanian. Universitas lampung .http://digilib.unila.ac.id/27523/14/SKRIPSI %20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN. pdf.Diakses tanggal 4 Januari 2020.

Mardikanto. 2006. Sistem Penyuluhan Pertanian. Sebelas Maret University Pres., Surakarta

Maryam., Listyowati A.A., Hartati P. 2016. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Penentu Pendapatan Usaha Peternakan Sapi Potong. Jurnal Ilmu dan Industri Perternakan - Volume 3.

Munizu M. 2010. Pengaruh Faktor-faktor Eksternal dan Internal Terhadap Kinerja Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di Sulawesi Selatan. Jurnal Manajemen Kewirausahaan Vol. 12, No. 1. Universitas Hasanuddin, Makassar.

Nazir. Mohammad,Ph.D. 2011. Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia

Rahayu, Wiwit dan Erlyna., W.P. 2010. Analisis Efisiensi Ekonomi Penggunaan Faktor-faktor Produksi Pada Usahatani Kedelai di Kabupaten Sukoharjo. XXV No. 1. Caraka Tani, Solo.

Rakhmat, J. 2007. Psikologi Komunikasi : Edisi Revisi. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya Offset.

Sapitri, D., Rosyani, Lubis, A. 2014. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Persepsi Petani Terhadap Peremajaan Kelapa Sawit. Jurnal Sosio Ekonomika Bisnis Volume 17 Nomor 1.

Sugiyono . 2014. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Ulfa, S. 2016. Pengaruh Pengetahuan, Motivasi, dan Biaya Inseminasi Buatan terhadap Adopsi Teknologi IB Peternak Sapi Potong di Desa Waji Kecamatan Tellunsiatinge Kabupaten Bone, Skripsi. Universitas Hassanuddin. Makassar.

Zawiyah, N. 2006. Metodologi Penelitian Sosial dan Pendidikan. PT. Bumi Aksara. Jakarta




DOI: https://doi.org/10.36626/jppt.v4i2.924

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Jurnal Penelitian Peternakan Terpadu

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Jurnal Penelitian Peternakan Terpadu

 

UPPM Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan Yoma)

Jl.Magelang Kopeng Km7, kotak pos 152, Tegalrejo Magelang 56101
Telp. 0293-364188, Fax 0293-364188.