Persepsi Peternak Ayam Kampung Terhadap Penggunaan Mesin Tetas Otomatis di Kelompok Tani Budi Luhur Desa Kalipucang
Abstract
Tujuan Penelitian yaitu untuk mengetahui persepsi peternak terhadap penggunaan mesin tetas otomatis beserta faktor-faktor yang mempengaruhi pesepsi terhadap penggunaan mesin tetas otomatis. Metode penelilian menggunakan jenis penelitian deskriptif analitis. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode sampel jenuh yaitu seluruh anggota dari Kelompok Tani Budi Luhur sejumlah 31 orang. Metode pengambilan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Variabel yang diukur merupakan variabel terikat yaitu: keuntungan relatif, kesesuaian, kerumitan, dapat dicoba serta dapat diamati. Variabel bebas yaitu umur, tingkat pendidikan, dan pengalaman beternak. Metode analisis yang digunakan adalah analisis skor median, dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi peternak Kelompok Tani Budi Luhur secara keseluruhan adalah tidak baik. Hasil uji analisis regresi linear berganda secara simultan adalah nilai sig. 0,018, hal ini menunjukkan bahwa faktor umur, tingkat pendidikan dan pengalaman beternak berpengaruh signifikan (p<0,05) terhadap persepsi peternak. Selanjutnya hasil uji analisis regresi linear berganda secara parsial adalah nilai signifikansi pada masing-masing variabel bebas yaitu umur berpengaruh signifikan dengan nilai 0,017 (p<0,05); tingkat pendidikan tidak berpengaruh signifikan; dan pengalaman beternak berpengaruh seignifikan dengan nilai 0,020 (p<0,05).
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Azwar, S. 2010. Sikap Manusia Teori dan Pengukurannya. Pustaka Pelajar, Yogyakarta.
Badan Pusat Statistik. 2019. Istilah Angka Beban Tanggungan. Diakses 30 Mei 2020. https://www.bps.go.id/istilah/index.html?Istilah_page=4
Hasyim, Hasman. 2006. Analisis Hubungan Karakteristik Petani Kopi Terhadap Pendapatan (Studi Kasus: Desa Dolok Saribu Kecamatan Paguran Kabupaten Tapanuli Utara). Jurnal Komunikasi Penelitian Vol 18 (1) 2006.
Hawkins dan Van Den Ban. 2012. Penyuluhan Pertanian. Kanisius, Yogyakarta.
Hikmah, Evita. Nurdayati. Hartati, Puji. 2019. Persepsi Peternak Terhadap Teknologi Pembuatan Telur AsinMenggunakan Alat Pemanas Buatan. Jurnal Pengembangan Penyuluhan Peternakan. Volume 16 (29), Juli 2019: 80-90 Diakses 21 Juli 2020.
http://jurnal.polbangtanyoma.ac.id/index.php/jp3/index
Kartasudjana dan Suprijatna, E. 2010. Manajemen Ternak Unggas. Penebar Swadaya, Jakarta.
Mardikanto, T. 2010. Sistem Penyuluhan Pertanian. Program Studi Pemberdayaan Masyarakat, Program Studi Pascasarjana, Universitas Sebelas Maret, Surakarta.
Paimin, F.B. 2011. Mesin Tetas. Penebar Swadaya, Jakarta.
Robbin. 2003. Perilaku Organisasi. Jilid I, PT. Indeks Kelompok Gramedia, Jakarta.
Roswida, R. 2013. Tahapan Proses Keputusan Adopsi Inovasi Pengendalian Hama Penyakit Tanaman Dengan Agensi Hayati Kasus Petani Sayur Di Kecamatan Banuhampu dan Sungai Puar Kabupaten Agam Sumatera Barat. Institus Pertanian Bogor
Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif Dan R&D. Alfabeta, Bandung.
________. 2013. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta, Bandung.
________. 2011. Metode Penelitian Administratif. Alfabeta, Bandung.
Suhardjo, Drajat. 2007. Definisi Tingkat Pendidikan. Yogyakarta. Universitas Islam Indonesia. Yogyakarta Press.
Susanto dan Suryana, 2014. Respon Peternak Terhadap Pemberian Urea Molases Multinutrient Block (UMMB) Sebagai Pakan Penguat Pada Sapi Bali Di Desa Sumber Mulya Kecamatan Pelaihari Tanah Laut. Diakses Tanggal 24 April 2020. http://kalsel.litbang.pertanian.
go.id/ind/images/pdf/semnas2014/58_susanto
DOI: https://doi.org/10.36626/jppt.v2i2.278
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Jurnal Penelitian Peternakan Terpadu
Jurnal Penelitian Peternakan Terpadu
UPPM Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan Yoma)
Jl.Magelang Kopeng Km7, kotak pos 152, Tegalrejo Magelang 56101
Telp. 0293-364188, Fax 0293-364188.