Pengaruh Jamu Herbal Untuk Meningkatkan Performa Ternak Ayam Broiler
Abstract
Tujuan dari pengkajian ini sadalah diketahuinya takaran jamu herbal untuk daun mahkota dewa (Phaleria Papuana Fructus) yang baik untuk daya tahan tubuh dan performa ayam broiler. Kajian telah dilaksanakan dengan menggunakan metode rancanagn acak lengkap yaitu dengan perlakuan (PO=kontrol, P1=dosis 125 g/10 liter air, P2=dosis 250g/10L air) dengan sembilan ulangan, sample sebanyak 45 ekor ternak ayam broiler menggunakan strain MB 202 Platinum. Sedangkan variabel yang diamati : 1. Konsumsi pakan, 2. FCR, 3. Mortalitas, 4. Karkas, 5. Bobot badan, 6. Pertambahan bobot badan 7. Bobot akhir panen, 8. Lemak paha, 9. Lemak abdominal. Metode analisa data analisa variansi DMRT. Hasil analis adata menunjukkan bahwa : 1. Konsumsi pakan, 2. FCR, 3. Bobot badan, 4. Bobot akhir panen, 5. Lemak paha, 6. pertambahan bobot badan Berbeda nyata (P<0.005%) perlakuan ternak ayam broiler ter hadap variabel, FCR, konsumsi pakan, bobot badan akhir, lemak paha, pertambahan bobot badan. Dimana jamu herbal dimana kandunagan daun mahkota dewa dengan dosis 250 g/10 L air atau setara dengan 15.43% dalam larutan 87,98% air berpengaruh terhadap nilai FCR lebih kecil (1.45), konsumsi pakan lebih kecil (3057.627g), pertambahan bobot badan lebih besar (61.447 g/ekor/hari) bobot badan akhir panen lebih besar (2221.933g), lemak paha lebih kecil (3.677g), sedangkan hasil analisis varian pada perlakuan menunjukkan berbeda tidak nyata (P>0.005%) adalah karkas, IP, lemak abdominal dan tingkat mortalitas (0%).
Full Text:
PDFReferences
Dalimartha, S. 2004. Atlas Tumbuhan Obat Indonesia. Jilid 4. Jakarta : Puspa Swara
Kumalaningsih, S. 2008. Mahkota Dewa Sumber Super Oksidan Dismutase (SOD), dalam http://www.antioxidantcentre.com/.
Kurniasih. 2015. Budidaya Mahkota Dewa dan Rosella. Pustaka Baru
Press. Yogyakarta
Rasyaf, M. 2003. Beternak Ayam Pedaging. Penebar Swadaya, Jakarta.
Refbacks
- There are currently no refbacks.